Selasa, 02 April 2013

IP dan PI



          I dan P jika digabungkan dua huruf yang paling menakutkan, IP adalah Indeks prestasi yang dapat diukur dengan angka, ketika saya terjebak di universitas gunadarma dengan bayaran yang menurut saya mahal, tujuan saya hanya satu mendapatka IP yang tinggi agar mendapat beasiswa prestasi untuk meringankan biaya kuliah saya yang mahal, dan Alhamdulillah saya mendapatkan beasiswa di semester 4 dan 5, tapi semenjak saya mendapatkan banyak pengalaman di LABSI saya memang tidak fokus untuk mempertahankan IP, saya merasa sudah mendapatkan tujuan beasiswa jadi saya mengalihkan tujuan saya, ternyata benar IP saya pun turun dan beasiswa semester ini pun sepertinya harus saya ikhlaskan, saya akui itu memang salah saya sendiri yang malas belajar, kalau saya belajar saya pasti bisa mempertahankannya, tetapi apa boleh buat, yang saya harus lakukan adalah menjadi lebih baik dan belajar dari pengalaman untuk tidak mengulanginya lagi.

          PI adalah Penulisan Ilmiah yang harus dihadapi oleh Mahasiswa Gunadarma semester 6, dan sekarang saya sudah masuk semester 6, memang sebelumnya saya belum terpikir mau mebuat aplikasi apa, saya sempat merasa  takut awalnya dengan kata PI tapi sekarang saya sadar kalo saya tidak boleh takut, saya harus menghadapinya, sekarang saya sudah menentukan tujuan untuk mebuat Aplikasi Informasi kartu Jakarta Sehat. Semoga aplikasi ini dapat selesai tepat waktu Aamiin..

Menjadi Keluarga Laboratorium Sistem Informasi



          Laboratorium Sistem Informasi adalah Laboratorium komputer yang ada dibawah jurusan Sistem Informasi Universitas Gunadarma, sekarang saya telah resmi menjadi Asisten LABSI dan Perjuangan mencari pengalaman di Laboratorium Sistem Informasipun di mulai, rasanya tutor untuk pertama kali itu saya merasa takut dan hasilnya saya merasa gagal, karena suara saya kecil, gerogi, dan masih malu-malu. Banyak pengalaman menarik lainya yang saya dapatkan baik pengalaman menjadi tutor maupun menjadi asisten , setelah saya lewati selama satu semester saya merasa beruntung bisa menjadi keluarga LABSI, banyak sekali manfaat dan pelajaran yang saya dapat.

          Manfaat yang saya dapatkan selama menjadi asisten LABSI mendapat banyak teman, bertemu dengan banyak karakter, belajar bertanggung jawab, belajar berbagai macam bahasa pemrograman, belajar menghadapi masalah dan blajar menyelasikannya. Disinilah proses pendewasaan saya secara pribadi dibentuk, saya belajar untuk bukan menghindari masalah tetapi berani menghadapi masalah dan bertanggung jawab atas segala tindakan yang kita perbuat agar kita dapat terus berkembang.

          Memang menjadi Asisten LABSI menguras tenaga sampai-sampai teman saya bilang kalau saya tertekan menjadi Asisten LABSI, tapi sebenarnya saya sangat nyaman menjalaninya, di Laboratorium Sistem Informasi saya menemukan suasana baru dan teman baru baik dari sesama Asisten LABSI maupun dari praktikan yang saya tutorkan dan saya merasa beruntung menjadi Keluarga LABSI J



Penulisan IlmiahKu



          Ide penulisan ilmiah bisa datang dari mana saja, saya mendapatkan ide ini hikmah dari sakitnya kakak, Keluarga saya adalah warga DKI Jakarta yang memiliki KTP Jakarta, ketika kakak saya sakit keluarga saya memutuskan untuk mencoba program baru jokowi yaitu Kartu Jakarta sehat, kakak saya berobat di puskesmas terdekat dari rumah, ternyata terbukti program itu sangat bermanfaat bagi kita warga Jakarta. Semenjak itu setiap keluarga saya sakit kami memilih berobat menggunakan Kartu Jakarta Sehat, Kartu Jakarta Sehat Bukan berarti hanya untuk kalangan menengah kebawah, KJS itu adalah jaminan kesehatan untuk semua warga Jakarta yang berbasis puskesmas, dan dikhususkan untuk warga yang belum memiliki jaminan kesehatan seperti askes dan asuransi lainya, Kartu Jakarta Sehat lebih popular untuk warga menengah kebawah dikarenakan warga menengah kebawah belum mempunyai jaminan kesehata.

          Setelah beberapa kali Pengalaman saya menggunakan KJS saya mendapatkan ide untuk membuat Aplikasi Informasi Kartu Jakarta Sehat, karna dulunya saya memang kurang tau dengan KJS seperti, tujuan, manfaat, alur pelayanan, dan sistem rumah sakit rujukan maka dari itu saya berniat untuk membuat aplikasi tersebut. Alhamdulillah konsep dan judul Aplikasi Informasi kartu Jakarta Sehat sudah di terima, walaupun saya masih bingung dengan cara pembuatanya InsyahAllah di mudahkan, Aamiin….